7 Pertanyaan Penting Sebelum Melakukan Desain Website


 Sebagai seorang desainer, saat seorang klien menginginkan mereka untuk mendesain sebuah desain website, sudah kewajiban Anda untuk bisa memasuki jalan pikiran mereka dan mendapatkan seperti apa desain website yang mereka inginkan. Tetapi, untuk memasuki jalan pikiran klien, Anda tidak hanya sekedar menerka – nerka seperti apa desain website yang mereka inginkan. Anda harus memiliki strategi agar mencapai desain website yang mereka inginkan. Tidak ada salahnya untuk mencari tahu mengenai keinginan mereka. Dan perlu diingat, tidak perlu menanyakan hal – hal yang tidak penting. Anda hanya perlu mempersiapkan beberapa pertanyaan mudah tetapi memiliki arti untuk desain website anda. Hal itulah yang akan membuat Anda terlihat sebagai desainer profesional. Inilah tujuh pertanyaan penting sebelum melakukan desain website.




1. Apa tujuan bisnis anda? Apa misi dan nilai anda?

Dengan pertanyaan mudah ini, Anda sebagai seorang desainer mencoba untuk memahami apa yang dilakukan klien Anda dalam bisnisnya dan apa yang ingin dicapai oleh klien dalam bisnisnya. Dengan memahami tujuan bisnis klien anda, Anda bisa melihat dan mempertimbangkan bagaimana bisnis klien Anda beberapa tahun kedepan. Selain tumbuh secara finansial, apakah ada tujuan-tujuan lain seperti ingin memasuki pasar yang baru? Atau lain-lainnya. Dengan mengetahui tujuan dan misi bisnis klien, Anda dapat mendesain suatu desain website yang dapat digunakan tidak hanya untuk sekarang, tetapi juga dapat digunakan dalam beberapa tahun ke depan.


2. Apakah Anda menginginkan website Anda untuk mencapai tujuan yang sama dan memancarkan nilai yang sama?

Seperti yang kita ketahui, sebuah website merupakan identitas online bisnis. Dengan mengajukan pertanyaan ini, Anda tahu apa sebenarnya tujuan yang diinginkan klien membuat sebuah website. Sebagian besar klien yang membuat website lebih memilih untuk memproyeksikan nilai dan tujuan yang sama dengan nilai dan tujuan bisnis mereka. Tetapi, tidak sedikit klien yang menginginkan perubahan persepsi tentang bisnis mereka. Beberapa klien menginginkan bisnis mereka terlihat lebih kontemporer. Dengan menggunakan pertanyaan ini, Anda akan menetapkan apa sebenarnya tujuan website ini sehingga Anda tidak salah mendesain suatu desain website.




3. Siapa target pelanggan yang mengakses website anda?




Sebagai seorang desainer desain website, Anda harus mengingat bahwa kesan pertama pengunjung merupakan hal yang sangat penting. Anda harus mempunya daya tarik bagi target audience anda. Banyak sekali tips mudah membangun website yang mempunyai daya tarik bagi target audience. Salah satunya Anda harus mengetahui target audience anda. Website ini akan menargetkan audience yang spesifik. Tapi, sebenarnya siapa mereka? Siapa target pasar yang dituju oleh website?
Dengan mengajukan pertanyaan ini, Anda akan mengetahui siapa target pelanggan yang mengakses website ini mulai dari umur, sampai pekerjaan. Keberhasilan atau kegagalan dari setiap desain website tergantung seberapa baik website tersebut dapat memenuhi kebutuhan target pasarnya. Namun, untuk memenuhi kebutuhan mereka, Anda harus terlebih dahulu mengetahui karakteristik target pelanggan anda. Siapa yang lebih baik memberi tahu mengenai hal tersebut selain klien anda? Selain itu, Anda juga harus memahami dan mencari contoh desain website yang mewakili karakter target audience. Dengan begitu, tidak hanya memuaskan klien dengan membuat desain website yang baik, Anda juga akan menambah ilmu dan profesionalisme anda.


4. Bagaimana Anda mengukur keberhasilan website anda?


Pertanyaan ini sangat penting. Anda harus tahu bagaimana klien mengukur keberhasilan websitenya. Dengan pertanyaan ini, Anda akan mempengaruhi keputusan desain website yang Anda akan buat. Jika klien mengukur keberhasilan website dengan jumlah orang yang meminta penawaran jasanya, Anda dapat memastikan Anda harus membuat tombol call-to-action dan ditempatkan secara strategis untuk membujuk orang untuk meminta penawaran jasa bisnis tersebut.
Cara membuat call-to-action yang efektif pun tidaklah susah. Yang penting adalah harus jelas terlihat dan jelas perintahnya, seperti “Klik Disini” atau “Daftar Sekarang” dan lain-lain. Kemudian tombol tersebut harus terlihat menarik dan beda dari yang lain. Dengan demikian tombol ini dapat mendatangkan hasil seperti yang Anda harapkan.


5. Apakah Anda memiliki preferensi desain?



Saat bekerja dengan seorang klien, mereka pasti memiliki ide sendiri tentang bagaimana dia ingin websitenya terlihat. Bagi sebagian klien, hal tersebut bukanlah suatu masalah. Tetapi bagi sebagian lainnya yang tidak mengerti apa yang mereka inginkan, merupakan masalah untuk anda. Mereka tidak memiliki ide untuk desain website yang akan dibuat, tetapi mereka hanya ingin sesuai dengan trend baru. Terkadang mereka suka memberikan ide campuran seperti ingin desain yang retro, tetapi minimalis dan banyak lagi. Hal itulah yang membuat Anda ikut kebingungan untuk membuat desain website.
Dengan pertanyaan ini, Anda akan memahami apa yang mereka inginkan dan menjelaskan dengan baik mengapa ada beberapa pendekatan yang mereka inginkan tidak akan berjalan dengan baik. Jika Anda bicarakan dari hari pertama, maka masalah besar tidak akan muncul saat pertengahan pendesaian.


6. Apa USP website yang Anda inginkan?



Ada beberapa website yang populer karena mereka menawarkan informasi yang solid, handal dan berguna bagi pengunjung website, ada beberapa yang bisa dipercaya untuk memberikan berita terbaru tentang niche tertentu, dan lain lain. Sebuah website tidak akan bekerja tanpa USP. Bagi Sribuddies yang belum mengetahui apa itu USP, USP merupakan singkatan dari Unique Selling Proposition. USP adalah hal yang membedakan bisnis Anda dari pesaing lainnya dan menjadikan Anda spesial. USP adalah alasan mengapa orang mengunjungi suatu website. Sebagai desainer, memang bukan tugas Anda untuk memikirkan mengenai USP. Dengan menanyakan hal tersebut, Anda akan lebih mudah untuk membuat desain website tersebut.


7. Seberapa sering Anda inginkan saya untuk memberi tahu Anda mengenai kemajuan proyek?

Pertanyaan ini merupakan pertanyaan penutup yang baik. Dengan mengetahui hal tersebut, Anda akan terus siap setiap hari jika klien menginginkan informasi kemajuan mengenai websitenya. Pertanyaan ini juga membantu Anda untuk mendirikan saluran komunikasi yang jelas, dan memastikan klien mengetahui mengenai informasi kemajuan dari proyeknya.
Ini adalah tujuan pertanyaan yang akan membantu Anda untuk memahami klien Anda lebih baik, serta mengetahui gambaran jelas mengenai bisnis mereka maupun harapan mereka sebagai seorang desainer. Hal ini pula yang akan membuat Anda terlihat lebih professional dan akan mencapai kepuasan klien yang tinggi. 







By Ryan Gondokusumo
*dikutip dengan pengubahan dari http://blog.sribu.com/2014/01/27/7-pertanyaan-penting-sebelum-melakukan-desain-website/#sthash.TW8j9Kj1.dpuf

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Please comment here ....