Sedang membutuhkan ide-ide segar? Meluangkan waktu untuk sendirian dan membiarkan pikiran bebas berimajinasi ternyata bisa mendorong peningkatan kreativitas.
Seorang psikolog Rollo May mengatakan untuk bisa menjadi kreatif kita harus bisa meluangkan waktu untuk sendirian. “”Kita harus bisa mengalahkan rasa takut kesepian,” katanya.
Seperti para seniman dan pekerja kreatif kerap dicap sebagai penyendiri. Para ahli mengatakan bahwa seringkali dalam kesendirian justru muncul karya-karya terbaik.
Waktu untuk sendirian memang sering menjadi kebutuhan bagi orang-orang yang bekerja di bidang kreatif. Hal ini mungkin ada kaitannya dengan rasa ingin tahu yang besar dari mereka.
Dengan meluangkan waktu untuk sendirian, kita bisa dengan bebas berdialog dengan diri sendiri. Dari situ muncul pertanyaan-pertanyaan apa dan bagaimana seharusnya dunia ini.
“Kita harus memberikan waktu bagi diri sendiri untuk sendirian agar pikiran dapat bebas. Kita juga harus bisa berdialog dengan diri sendiri agar mampu mengekpresikannya,” kata Scott Barry Kaufman, psikolog dari Universitas New York, AS.
Ia menegaskan, sulit bagi kita untuk menemukan suara kreatif dari dalam diri jika kita tidak mau membuka hubungan dengan sisi dalam diri.
Selain itu orang-orang kreatif juga biasanya lebih memahami makna dari pikiran yang jernih dan fokus. Para seniman, wirausaha, penulis, atau pencipta lagu, biasanya senang melakukan meditasi untuk mencapai pikiran kreatif mereka.
Secara ilmiah juga telah dibuktikan bahwa jika kita berhasil mencapai kesadaran penuh, antara lain dengan berlatih meditasi, kita bisa meningkatkan kemampuan otak. Kesadaran penuh ini juga akan meningkatkan daya ingat, fokus, perasaan nyaman, menurunkan stres dan kecemasan, serta meningkatkan kejernihan mental. Semua faktor itu akan mendorong kita lebih kreatif.
Sumber: Kompas.com
*dikutip dengan pengubahan dari http://infojakarta.net/luangkan-waktu-sendirian-tingkatkan-kreativitas/
Please comment here ....